You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Warga Rusun Pulogebang Dilatih Membatik
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Warga Rusun Pulogebang Dilatih Membatik

Warga Rusun Pulogebang Indah, Cakung, Jakarta Timur dilatih keterampilan membatik.

Setiap pelatihan, ada sekitar 60 warga yang belajar membatik 

Keterampilan membatik tersebut diajarkan kepada warga rusun dua kali dalam seminggu, tepatnya tiap Senin dan Rabu.

30 Warga Ikut Pelatihan Membatik di RPTRA Bintaro Permai

Sugiyanto (52), pengajar batik warga Rusun Pulogebang mengatakan, pelatihan membatik ini dimulai pukul 13.00-18.00 setiap Senin dan Rabu. Di hari Sabtu, warga diajarkan khusus membuat pola dan menjahit kain batik.

"Setiap pelatihan, ada sekitar 60 warga yang belajar membatik dan menjahit. Sekarang hasil kerajinan batik warga mulai dipasarkan ke masyarakat umum," katanya, Jumat (2/9).

Menurut Sugiyanto, keuntungan mengikuti pelatihan membatik ini beragam. Salah satunya untuk menambah penghasilan warga rusun.

"Batik hasil kerajinan tangan warga rusun bisa dipasarkan ke toko-toko grosir dan pameran," tuturnya.

Ia berharap, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bisa ikut serta membantu memasarkan hasil batik warga Rusun Pulogebang Indah. Warga juga mengharapkan dapat diberikan dukungan modal dan peralatan membatik.

"Pelatihan membatik ini kita berikan secara gratis," ujarnya.

Musijah (62), penghuni Blok H Nomor 116 Rusun Pulogebang Indah mengaku cukup kesulitan saat pertama kali diajarkan cara membatik. 

"Membatik cukup sulit. Tapi saya akan tetap semangat belajar cara membatik," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4277 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1835 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1693 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1626 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1613 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik